Penyerahan Surat Keputusan Izin Pembukaan Program Pascasarjana Program Studi Magister Informatika
Makassar 24 Januari 2024, bertempat di Aula UNDIPA Makassar, telah dilaksanakan acara serah terima Surat Keputusan Izin Pembukaan Program Pascasarjana Program Studi Magister Informatika dari Kepala LLDIKTI IX kepada Rektor Universitas DIPA (UNDIPA) Makassar.
Acara ini dihadiri oleh:
- Kepala LLDIKTI IX
- Rektor Universitas Dipanegara Makassar
- Ketua Yayasan Dipanegara
- Seluruh Civitas Akademika Universitas Dipanegara Makassar
Agenda Acara:
- Pembukaan
- Sambutan dari Kepala LLDIKTI IX
- Sambutan dari Rektor Universitas Dipanegara Makassar
- Penyerahan Surat Keputusan
- Penandatanganan Berita Acara
- Penutup
Rangkaian Acara:
Acara dimulai pada pukul 09:00 Witadan dibuka oleh MC. Dalam sambutannya, Kepala LLDIKTI IX menyampaikan pentingnya pembukaan Program Pascasarjana Program Studi Magister Informatika dalam meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di Indonesia, khususnya di wilayah Sulawesi Selatan. Rektor Universitas Dipanegara Makassar juga menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas dukungan dari LLDIKTI IX serta komitmen universitas untuk menyelenggarakan program studi ini dengan baik dan berkualitas.
Setelah sambutan, dilanjutkan dengan penyerahan Surat Keputusan Izin Pembukaan Program Pascasarjana Program Studi Magister Informatika yang dilakukan oleh Kepala LLDIKTI IX kepada Ketua Yayasan Dipanegara. Penyerahan ini disaksikan oleh Rektor Universitas Dipa Makassar dan seluruh civitas akademika UNDIPA. Setelah penyerahan, dilakukan penandatanganan berita acara serah terima oleh Kepala LLDIKTI IX dan Rektor Universitas Dipanegara Makassar sebagai tanda resmi bahwa Surat Keputusan telah diserahkan. Acara diakhiri dengan doa bersama dan harapan agar Program Pascasarjana Program Studi Magister Informatika dapat memberikan kontribusi positif bagi pengembangan pendidikan tinggi di Indonesia.Demikian berita acara ini dibuat untuk dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.